Posts

Showing posts from August, 2017

Incognito Karya Windhy Puspitadewi

Image
Sisca dan Erik tidak pernah menyangka, perjalanan waktu yang selama ini hanya bisa mereka baca di buku akhirnya mereka alami sendiri! Semua bermula ketika ia dan Erik harus mengambil foto di kawasan Kota Lama Semarang untuk tugas sekolah. Seorang anak bernama Carl tiba-tiba muncul di hadapan mereka dan mengaku berasal dari masa lalu. Sisca dan Erik mendadak terseret petualangan bersama Carl, pergi ke tempat-tempat asing, bertemu dengan tokoh-tokoh sejarah yang selama ini cuma mereka temui dalam buku. Petualangan yang membuat mereka belajar banyak: menghargai waktu, persahabatan, dan diri mereka sendiri. Detail Buku: Judul: Incognito Penulis: Windhy Puspitadewi Penerbit: Gramedia Pustaka Utama, April 2009 ISBN: 979 - 22 - 4552 - 9 Tebal 208 Hal Baca Online - Download

Hot Chocolate Love karya Anissa ’Win’ Salsabila

Image
Icha selalu ngingetin Dee untuk berjilbab. Setelah ketemu Fandy yang disangka playboy, tapi ternyata suka nasyid, nasehatin Dee buat nutup aurat. Fandy pun minta Dee jadi calon istrinya. Kontan Dee kaget! Gimana kisah selanjutnya.? Detail Buku: Judul: Hot Chocolate Love Penulis: Anissa ’Win’ Salsabila Penerbit: Puspa Swara, 2006 ISBN: 979 24 4888 8 Tebal: 190 Hal Baca Online - Download

Seri Buku Tempo Sukarno

Image
Empat puluh tahun sejak Sukarno meninggal, nama serta wajahnya tidak pernah benar-benar lumat terkubur. Kampanye puluhan tahun Orde Baru untuk membenamkannya justru hanya memperkuat kenangan orang akan kebesarannya. Sukarno tak pernah berhenti menjadi ikon revolusi nasional Indonesia yang paling menonjol mungkin seperti Che Guevara bagi Kuba. Di banyak rumah, foto-fotonya kendati dalam kertas yang sudah menguning di balik kaca pigura yang buram tidak pernah diturunkan dari dinding meski pemerintahan berganti-ganti. Ia dicinta  sekaligus dicaci. Tidak seorang pun dalam peradaban modern ini yang menimbulkan demikian banyak perasaan pro-kontra seperti Sukarno. “Aku dikutuk seperti bandit dan dipuja bagai dewa,” demikian Si Bung dalam Penyambung Lidah Rakyat.  Kisah Sukarno adalah satu dari empat cerita tentang pendiri republik: Sukarno, Hatta , Tan Malaka dan Sutan Sjahrir . Diangkat dari edisi khusus Majalah Berita Mingguan Tempo  sepanjang 2001-2009, serial buku ini mereportase ulang k

Seri Buku Tempo Hatta

Image
JIKA  masih  hidup,  dan  diminta  melukiskan situasi sekarang, Mohammad Hatta hanya perlu mencetak  ulang  tulisannya  yang  terbit  pada 1962: “Pembangunan tak berjalan sebagaimana semestinya....  Perkembangan  demokrasi  pun telantar karena percekcokan politik senantiasa. Pelaksanaan  otonomi  daerah  terlalu  lamban sehingga memicu pergolakan daerah”. Demokrasi dapat berjalan baik, menurut Hatta, jika  ada  rasa  tanggung  jawab  dan  toleransi  di kalangan  pemimpin  politik.  Sebaliknya,  kata dia,  “Perkembangan  politik  yang  berakhir dengan  kekacauan,  demokrasi  yang  berakhir dengan anarki, membuka jalan untuk lawannya: diktator.” Kisah  Muhammad  Hatta  adalah  satu  dari  empat  cerita tentang pendiri republik: Sukarno , Hatta, Tan Malaka dan Sutan  Sjahrir .  Diangkat  dari  edisi  khusus  Majalah  Berita Mingguan  Tempo  sepanjang  2001-2009,  serial  buku  ini mereportase  ulang  kehidupan  keempatnya.  Mulai  dari pergolakan  pemikiran,  petualangan,  ketakutan  hin

Seri Buku Tempo Sjahrir

Image
Mendesak Sukarno-Hatta untuk memproklamasikan kemerdekaan,  Sutan Sjahrir justru absen dari peristiwa besar itu. Dia memilih jalan elegan untuk menghalau penjajah: jalur diplomasi cara yang ditentang tokoh lain yang lebih radikal. Ideologinya, antifasis, dan antimiliter, dikritik hanya untuk kaum terdidik. Ia dituduh elitis. Sejatinya, Sjahrir juga turun ke gubuk-gubuk, berkeliling Tanah Air menghimpun kader Partai Sosialis Indonesia. Sejarah telah menyingkirkan peran besar Bung Kecil begitu Sjahrir biasa disebut. Meninggal dalam pengasingan, Sjahrir adalah revolusioner yang gugur dalam kesepian. Kisah Sutan Sjahrir adalah satu dari empat cerita tentang pendiri republik: Sukarno, Hatta, Tan Malaka dan Sutan Sjahrir. Diangkat dari edisi khusus Majalah Berita Mingguan Tempo  sepanjang 2001-2009, serial buku ini mereportase ulang kehidupan keempatnya. Mulai dari pergolakan pemikiran, petualangan, ketakutan hingga kisah cinta dan cerita kamar tidur mereka. Detail Buku: Judul: Seri Buku Te

Tan Malaka Bapak Republik yang dilupakan - Seri Buku Tempo

Image
Karena ini masih suasana Kemerdekaan RI yang ke 72, Posting yang berbau sejarah-sejarah dulu sis,. Tokoh-tokoh pejuang Bangsa ini. Mengenai Request-requestnya, belakangan dah kami periksa ada atau tidak bukunya.. :D **** Ia orang pertama yang menulis konsep Republik Indonesia. Muhammad Yamin menjulukinya ”Bapak Republik Indonesia”. Sukarno menyebutnya ”seorang yang mahir dalam revolusi”. Tapi hidupnya berakhir tragis di ujung senapan tentara republik yang didirikannya. Tan melukis revolusi Indonesia dengan ber- gelora. Sukarno pernah menulis testamen politik yang berisi wasiat penyerahan kekuasaan kepada empat nama―salah satunya Tan Malaka ―apabila Bung Karno dan Bung Hatta mati atau ditangkap. ”...jika saya tiada berdaya lagi, maka saya akan menyerahkan pimpinan revolusi kepada seorang yang telah mahir dalam gerakan revolusioner, Tan Malaka,” kata Sukarno. Tapi di masa pemerintahan Sukarno pula Tan dipenjara dua setengah tahun tanpa pengadilan. Kisah Tan Malaka adalah satu dari empat

Undang-undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta

Image
Posting bertepatan Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 72 ini kami akan membagikan kepada anda Undang-undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta, barangkali aja ada yang pengen baca atau donlot,.. hehe Neh File PDFnya Atau di website resminya: http://peraturan.go.id/uu/nomor-28-tahun-2014.html Sekali-sekali baca donk Produk Hukum, meskipun yang penting-pentingnya saja sebab biar bagaimanapun kita ini hidup dinegara hukum. Jangan dunia fiksi mulu,.hehe Sebenarnya beberapa Pasal sudah kami posting pada menu Privacy Policy diatas, dan seharusnya sebelum mempreteli sebuah website harus tau dulu bagaimana aturan dan kebijakan web tersebut. tapi sepertinya pengunjung pada males baca dan langsung aja main comot sana-sini tanpa ampun, hehe,. kami juga seperti itu sis,. kecuali dalam keadaan tertentu.  Ya ga papalah, itu hak anda untuk mengakses apa saja yang kami bagikan disini. Mungkin sampai saat ini para pengunjung Blog ini berasumsi bahwa Blog Pustaka Indo ini Ilegal dan melanggar Un

Advance Snapshot - Mahir Fotografi dengan Kamera Saku

Image
Hampir  semua  orang  menyukai  fotografi.  Dari  traveller,  pecinta  alam, penggemar  sepak  bola,  hingga  seorang  Ayah  yang  menyimpan  foto keluarga  di  dompet  atau  handphone,  secara  langsung  atau  tidak  kita semua penggemar fotografi. Fotografi membutuhkan alat berupa kamera, dan jenis kamera yang paling banyak digunakan  saat  ini  adalah  kamera  saku  (selain  kamera  ponsel).  Kamera  jenis  ini umumnya  disukai  karena  ukurannya  kecil,  mudah  dibawa,  dan  harganya  tidak terlalu mahal. Diakui atau tidak, ada persepsi umum bahwa kamera saku hanya bisa menghasilkan foto  yang  biasa-biasa  saja.  Kebanyakan  orang  berpendapat  bahwa  foto  yang “bagus” hanya bisa dihasilkan dengan kamera D-SLR. Bahkan ada persepsi bahwa siapapun yang membawa kamera D-SLR adalah fotografer serius, bahkan disebut professional. Kamera D-SLR dengan sensor yang lebih besar memang memiliki keunggulan dari sisi  teknis. Tetapi  fotografi  bukanlah  ilmu  eksakta,  keunggulan  teknis  ti

The Great Gatsby karya F. Scott Fitzgerald

Image
 The Great Gatsby karya F. Scott Fitzgerald salah satu karya sastra terbaik abad 20 Sebagai  miliuner  muda  dan  misterius,  Jay  Gatsby  dikenal berkat  pesta-pestanya  yang  glamor.  Meski  hidup  di  Long Island yang indah dan mengagumkan, tampaknya ia masih terobsesi  pada  Daisy  Buchanan  yang  pernah  ditemuinya beberapa tahun silam. Dengan  bantuan  Nick  Carraway,  Gatsby  akhirnya bertemu  kembali  dengan  Daisy  Buchanan  yang  sudah bersuami. Tak butuh waktu lama bagi Nick untuk melihat sisi gelap dari  status  borjuis  Gatsby.  Dan  obsesi  Gatsby  pada  Daisy pun berujung pada tragedi. Detail Buku: Judul: The Great Gatsby Penulis: F. Scott Fitzgerald Penerbit: Gramedia Pustaka Utama Cetakan     ketujuh: Juni 2015 ISBN: 978-602-03-0880-7 Baca Online | Download PDF

Honey Money karya Debbie Widjaya

Image
Kriteria Cowok Idaman Dee: 1. Kaya 2. Punya mobil keren 3. Tinggi 4. Romantis 5. Kaya... eh, tadi udah ya? Rasanya mimpi jadi kenyataan saat Dee berjumpa dengan Rendy. Segalanya sempurna—sampai meninggalnya ibu tiri Rendy menguak kebenaran… Fitri Handayani Honey Money? Judulnya aja udah bikin aku tertarik. Dan pas aku baca? Mantaaaaaaaab!!! Aku langsung jatuh cinta. What a must read novel deh! Raudra Rachmi Lia P Menurutku Honey Money itu... the best novel I’ve ever read! Beneran novel itu bisa buat aku nangis dan bener-bener inspiring! And I’ll always remember those quotes that you put in there! :) Nitha Riana Wicaksono Catchy banget, cerita tentang problematika percintaan remaja yg sering terjadi tapi dikemas dengan cerita  yg ga basi. Recommended banget nih, wajib dibaca, guys! Reni Susanti Cerita ini ga cuma mengusung problematika cinta remaja doang tapi problem keluarga juga... Pokoe keren banget dehh. Detail Buku: Judul: Honey Money Penulis: Debbie     Widjaja Penerbit: Gramedia

Trik Cepat Menguasai Dreamweaver CS3

Image
Setelah Microsoft menghentikan produksi Frontpage, praktis tidak ada pesaing tangguh yang mampu menyaingi Dreamweaver. Bahkan, sebelum software ini akhirnya diakusisi oleh Adobe, popularitas Dream- weaver mampu menyaingi Adobe GoLive, software desain web yang kini sudah tidak diproduksi lagi. Buku ini mengulas langkah-langkah praktis menggunakan Dreamweaver CS3 untuk mendesain halaman website dari awal sampai akhir. Materi yang dibahas ditargetkan memang untuk tingkat pemula sehingga latihan-latihan yang ada di dalamnya sangat mudah untuk diikuti. Dalam buku ini,Anda akan diajak menelusuri fitur-fitur yang ada didalam Dreamwaver CS3 untuk membuat website. Jika anda baru pertama kali ingin mendesain website, buku ini cocok digunakan karena latihan-latihan yang ada didalamnya sangat praktis dan mudah diikuti. Terdiri dari delapan bab, materi yang dibahaw mencakup pembuatan link, tabel, CSS, upload file, dan lain sebagainya. Di awal bab, Anda akan belajar secara langsung bagaimana caranya

Kata - kata Penulis Jean Paul Sartre

Image
Menjelang usia lanjut, Jean-Paul Sartre, filosof  Prancis yang paling berpengaruh pada abad ke-20, menyoroti masa kanak-kanaknya demi mencari  asal-usul bakatnya sebagai pakar Kata-Kata. analisa yang amat tajam — nyaris kejam — ini bukan luapan kerinduan. “aku membenci masa kecilku dan segala yang tersisa dari periode itu,” tulisnya. Melalui kisah seorang anak kalangan borjuis di Paris selama tahun-tahun menjelang Perang Dunia Pertama, Sartre melukiskan juga suatu golongan masyarakat Prancis tertentu. Buku memoar yang lain dari yang lain ini dilengkapi dengan sebuah album foto sebagai ilustrasi rujukan-rujukan budaya yang merupakan warisan intelektual Sartre. Detail Buku: Judul: Kata-kata Penulis: Jean Paul Sartre Penerbit: Kepustakaan Populer Gramedia ISBN: 978­979­91­0207­2 Jumlah Hal: 300 Hal Besar File: 8,58Mb Baca Online: Google Drive Download File: Download PDF

The Silkworm karya Robert Galbraith

Image
Seorang novelis bernama Owen Quine menghilang. Sang istri mengira suaminya hanya pergi tanpa pamit selama beberapa hari seperti yang sering dia lakukan sebelumnya lalu meminta Cormoran Strike untuk menemukan dan membawanya pulang. Namun, ketika Strike memulai penyelidikan, dia mendapati bahwa perihal menghilangnya Quine tidak sesederhana yang disangka istrinya. Novelis itu baru saja menyelesaikan naskah yang menghujat orang banyak yang berarti ada banyak orang yang ingin Quine dilenyapkan. Kemudian mayat Quine ditemukan dalam kondisi ganjil dengan bukti-bukti telah dibunuh secara brutal. Kali ini Strike berhadapan dengan pembunuh keji, yang mendedikasikan waktu dan pikiran untuk merancang pembunuhan yang biadab tak terkira. Detektif partikelir Cormoran Strike beraksi kembali bersama asistennya, Robin Ellacott, dalam novel misteri kedua karya Robert Galbraith, pengarang bestseller nomor 1 internasional e Cuckoo’s Calling. Robert Galbraith adalah nama alias J.K. Rowling. Detail Buku: J

Misteri Buku Harian Johanna karya Aulia Hazuki

Image
Dharma dan kawan-kawan berencana menghabiskan liburan semester di vila kakeknya. Mereka tidak tahu bahwa vila kakek Dharma yang dulu ditempati keluarga Belanda itu menyimpan banyak misteri. Sampai akhirnya Lutfie menemukan diary Johanna yang menjadi awal petualangan panjang mereka. Demi misi menuntaskan penasaran tentang isi diary Johanna, Dharma dan kawan-kawan bertualang menelusuri seluk-beluk vila. Mereka menemukan beberapa ruang rahasia, sampai akhirnya terjebak di dalam ruang bawah tanah bersama kerangka Johanna. Lalu, bagaimana mereka bisa lolos? Dan kenapa Pak Zul, si tukang kebun, menginginkan kematian Dharma dan kawankawan di vila itu? Detail Buku: Judul: Misteri Buku Harian Johanna Penulis: Aulia Hazuki Penerbit: Gramedia Pustaka Utama ISBN: 978-602-03-0951-4 Jumlah Hal: 232 Hal Besar File: 4,00Mb Baca Online: Google Drive Download : Bro/Sis

Bad Boys karya Nathalia Theodora

Image
Semua  orang  tahu,  SMA  Emerald  dan  SMA  Vilmaris  musuh bebuyutan,  walaupun  kini  jarang  tawuran.  SMA  Emerald dikomandani  Troy,  sementara  SMA  Vilmaris  dipegang  oleh Austin.  Tapi  siapa  yang  tahu  bahwa  Ivy,  adik  Troy,  ternyata bersekolah di SMA Emerald? Suatu  hari,  Lionel—tangan  kanan  Troy—diberi  tugas  untuk menjemput  Ivy,  dan  kepergok  oleh  Austin!  Menyimpulkan bahwa Ivy berpacaran dengan musuh, Austin menghukum Ivy menjadi pesuruh gengnya. Untuk menutupi identitasnya sebagai adik Troy, Ivy pun mematuhi perintah Austin,  juga perintah Troy untuk pura-pura pacaran dengan Lionel. Saat  Ivy  memohon  pada  Austin  untuk  menghentikan hukuman, Austin menyuruhnya putus dari Lionel sebagai syarat. Lagi pula, ternyata Ivy diam-diam mulai menyukai Austin… Bisakah  Ivy  terus  menutupi  identitasnya  ketika  Austin akhirnya menyatakan cinta? Dan bagaimana tanggapan Ivy saat Lionel menganggapnya bukan sekadar adik Troy? Baca selengkapnya »

Kronik Revolusi Indonesia oleh Pramoedya Ananta Toer

Image
Buku ini merupakan jilid kelima dari seri kronik tentang Revolusi Indonesia, 1945–49. Seri ini dirancang untuk meliput semua peristiwa yang menjadi berita pada lima tahun pertama Indonesia merdeka. Itu berarti tidak hanya mencakup peristiwa politik dan militer, tetapi juga ekonomi, hukum, pendidikan, sains dan teknologi, agama, dan lain-lain yang biasa diistilahkan dengan bidang cultural universals. Seri kronik ini terdiri dari lima jilid, meliputi rentang waktu lima tahun, masing-masing dengan ketebalan paling sedikit 500 halaman. Besarnya jumlah halaman sedikitnya memperlihatkan bahwa kronik ini lebih lengkap dan lebih melingkupi daripada buku-buku kronik tentang Revolusi Indonesia lainnya. Oleh karena itu, kronik ini diharapkan dapat menjadi acuan yang terpercaya bagi mereka yang membutuhkan. Buku ini layak dimiliki oleh para sejarawan, ilmuwan sosial, budayawan, pustakawan, mahasiswa, dan peminat sejarah pada umumnya. Detail Buku: Judul: Kronik Revolusi Indonesia Jilid 5 Penulis: P

Miss Clean karya Sara Tee

Image
Rasanya Adelia pengin bunuh diri saja saat keluarganya pindah ke  desa  kecil  di  sudut  kota  Solo.  Tapi  karena  nggak  ada  cara bunuh  diri  yang  enak,  mau  nggak  mau  ia  harus  beradaptasi. Perjuangan  Adelia  dimulai  ketika  harus  sekelas  dan  duduk  di samping  Niken,  si  cewek  pengangkut  sampah.  Berdekatan  saja sudah membuatnya mual dan gatal-gatal. Ia kan terkenal sebagai Miss Clean, cewek yang terobsesi dengan kebersihan. Meski  hanya  anak  tukang  angkut  sampah  yang  kadang- kadang menggantikan tugas bapaknya, Niken tak pernah minder. Ia  berprestasi,  menjabat  ketua  kelas,  ketua  OSIS,  dan  kapten tim  basket  putri  sekolah.  Bukan  Niken  namanya  jika  harus terintimidasi anak pindahan dari Jakarta yang sok kecakepan itu! Sejak hari pertama, Adelia dan Niken sudah kayak anjing dan kucing,  nggak  pernah  akur.  Tapi  saat  tangan  Adelia  berdarah, Niken-lah  yang  panik  mengobatinya.  Saat  cincin  Adelia  tak sengaja  terbuang  ke  tempat  sampah,

The Hidden Oasis karya Paul Sussman

Image
BESTSELLER INTERNASIONAL TERJUAL DI SELURUH DUNIA LEBIH DARI 2 JUTA EKSEMPLAE  * * * Mesir, 2153 SM. Membawa benda misterius yang terbalut kain, delapan puluh pendeta berpenutup kepala menuju Gurun Barat—bersama rombongan mereka turut pula seorang tukang jagal. Empat minggu kemudian, setelah tiba di tempat tujuan, si tukang jagal dengan tenang menggorok satu per satu leher para pendeta, hingga tersisa satu orang yang kemudian memotong sendiri pergelangan tangannya sebelum akhirnya dia juga tewas… Albania, 1986. Sebuah pesawat lepas landas menuju Sudan dari lapangan terbang kecil dekat fasilitas penelitian nuklir Mtskheta yang bekalangan dinonaktifkan. Di bagasi pesawat terdapat muatan yang akan mengubah Timur Tengah selamanya. Di suatu tempat di atas Gurun Sahara, pesawat itu raib entah ke mana… Baca selengkapnya »

Neraka Pasukan Linud Inggris di Arnhem

Image
Setelah Normandia, serangan Sekutu yang paling spektakuler dalam Perang Dunia II adalah Operasi Market Garden. Rencana berani yang disusun oleh Marsekal Bernard L. Montgomery ini adalah menerjunkan tiga divisi lintas udara Sekutu di belakang garis pertahanan Jerman, yang menurut rencana akan diperkuat oleh pasukan lapis baja yang akan menerobos garis depan pertahanan lawan sebuah operasi berisiko tinggi bagi semua unit yang terlibat. Bahaya itu sangat besar, terutama bagi Divisi Lintas Udara ke-1 Inggris, yang diterjunkan di Arnhem, 183 km di belakang garis pertahanan Jerman, karena nasib mereka sangat bergantung pada keberhasilan pasukan yang lain. Jika sekutu Amerika mereka, yang diterjunkan lebih ke selatan, gagal merebut satu pun jembatan maka seluruh divisi Inggris itu kemungkinan besar akan terpotong dari rekan-rekannya dan ditangkap atau dihancurkan lawan. Bahkan penundaan kedatangan pasukan darat juga akan menimbulkan hasil serupa karena, sekalipun pasukan lintas udara terlatih

Sekedar Info dari Kami

Image
Sebelumnya kami meminta maaf, Berhubung karena beberapa blogger telah menyalah gunakan buku-buku yang telah kami bagikan disini, dengan membagikannya kepada publik tanpa disertai dengan proteksi dan watermark , bahkan dengan iklan disana-sini, maka untuk sementara update posting buku-buku tersebut kami hentikan sampai batas waktu yang tidak ditentukan. dan kami yakin para bloger tersebut akan membaca pemberitahuan ini,karena mereka pasti sering-sering kesini. Kami sudah menghubungi pihak Google Drive untuk memperbaiki bug pada aplikasi mereka, dan selama bug tersebut belum diperbaiki maka buku-buku yang jumlahnya masih ribuan pada drive kami tidak mungkin kami lanjutkan untuk dibagikan disini. Semoga pihak Google.com menerima saran dan masukan dari kami. dan kami akan segera membagikan kembali buku-buku tersebut untuk anda. Salam Pustaka..............

Reality. Mr. B vs Miss AB karya Byanca Sastra

Image
Han Mi Soo Usiaku baru enam tahun saat kecelakaan besar yang telah merenggut nyawa kedua orang tuaku itu terjadi. hari-hari yang kuhabiskan di panti asuhan membuatku belajar banyak tentang kenyataan hidup. Setelah diadopsi pun aku tetap bertekad untuk selalu merawat anak-anak yang berada di sana. Namun, semua berubah ketik aseorang pengacara bernama Choi Ji Hoon datang dan berusaha untuk merobohkan panti asuhan kami. Dan, untuk membalasnya, kini aku berdidi di depan pintu rumahnya sambil membawa anak-anak untuk meminta tanggung jawab serta hatinya. Choi Ji Hoon Sebagai seorang pengacara sukses, aku tidak pernah menyerah dalam semua kasusku, termasuk kali ini yang hanya memerlukan usaha sedikit untuk merobohkan sebuah panti asuhan tua. Dan seperti dugaanku, semua berjalan lancar sampai seorang perempuan bernama Han Mi Soo datang sambil membawa bencana besar untuk memutarbalikkan hidupku. Hingga kini aku terjebak di antara kenyataan juga harapanku untuk bersamanya. *** Wanita bergolongan

Sleepaholic Jatuh Cinta karya Astrid Zeng

Image
Tecla menggantikan kakaknya, Tatiana, untuk menjadi asisten pribadi Phillip, calon suami sang kakak. Dengan tekad ingin membuktikan bahwa Phillip tidak pantas untuk kakaknya, Tecla berangkat ke Jakarta, menemui Phillip. Kecurigaan Tecla makin menjadi saat ia mendapati Phillip mendesak Tatiana untuk segera menikah. Tecla yakin, Phillip punya maksud terselubung dalam menikahi Tatiana. Namun, Phillip ternyata jadi mimpi buruk buat Tecla. Segala yang dilakukan Tecla selalu saja salah di mata pria itu. Di lain pihak, Phillip pun terpaksa menahan kesabaran untuk tidak memecat gadis tukang tidur yang juga calon adik iparnya itu. Saat Phillip secara resmi melamar Tatiana, Tecla mulai gundah. Tecla menyadari bibit cemburu yang muncul di hatinya karena diam- diam ia mulai jatuh cinta pada Phillip. Tecla tak ingin lagi berada di dekat calon kakak iparnya untuk mencari informasi apakah pria itu layak dicintai kakaknya. Ia ingin selalu di dekat Phillip karena menginginkan pria itu untuk dirinya sen

Nasi di Indonesia - Sebuah Sejarah yang Terlupakan

Image
Seberapa waktu yang lalu, arkeologi Tanah Air mendapat sorotan luas dari media massa setelah berhasil menemukan dua bangkai kapal selam milik Jerman di perairan Laut Jawa. Penemuan bangkai kapal selam ini akhirnya menguak latar belakang keberadaan makam tentara Nazi di Cikopo, Jawa Barat, yang selama ini banyak dianggap misterius dan terlupakan sekaligus merupakan mata rantai baru bagi sejarah Indonesia. Sebab, selama ini kehadiran tentara Jerman nyaris tidak terekam dalam sejarah resmi yang dipelajari di sekolah- sekolah. Pada kenyataannya, jauh sebelum kemunculan para pelaut Kriegsmarine (Angkatan Laut) Jerman di Indonesia, ideologi fasis yang dikumandangkan Adolf Hitler telah merebak di wilayah yang saat itu masih menjadi jajahan Belanda. Batavia sendiri mendapat tempat ”kehormatan” sebagai lokasi di mana cabang kedua Partai Nazi di Asia Pasifik didirikan setelah kota Hankow di Cina. Dalam waktu empat tahun, cabang-cabang Partai Nazi telah berdiri di Makassar, Surabaya, Semarang, Me

Panca Azimat Revolusi

Image
“Kita merayakan 20 tahun Agustus agung ini di waktu kita sudah mempunyai Panca Azimat. Panca Azimat adalah pengejawantahan daripada seluruh jiwa nasional kita, konsepsi nasional kita, yang terbentuk di sepanjang sejarah 40 tahun lamanya.”  - Sukarno, 17 Agustus 1965 Pada  pidato  kepresidenan  17  Agustus  1965  itu  Sukarno merumuskan  apa  yang  ia  sebut  panca  azimat  atau  rukun lima  kemerdekaan  Indonesia—tuturan  yang  mungkin  tak banyak diingat atau dicermati terutama setelah hampir lima puluh  tahun  berselang.  Panca  azimat  merupakan  ide-ide yang  digali  dan  diformulakan  Bung  Karno  dari  kehidupan bersama bangsa Indonesia baik pada masa prakemerdekaan maupun pasca kemerdekaan. Ide-ide itu tersebar dalam lima pokok tulisan dan ujaran yang merentang dari 1926 hingga 1965. Pertama ialah artikel “Nasionalisme,  Islamisme,  dan  Marxisme”  yang  terbit  pada Suluh  Indonesia  tahun  1926.  Yang  kedua,  pidato  “Lahirnya Pancasila”  dalam  sidang  BPUPK  1  Juni  1945.

Memutar Ulang Waktu karya Gabriella Chandra

Image
 “Jika kamu bisa kembali ke masa lalu dan mengubah sejarah hidupmu, apakah hidupmu sekarang akan berubah menjadi lebih baik?” Shella sering berharap bisa memutar ulang waktu untuk memperbaiki pilihan-pilihan hidupnya dan mengubah keputusan-keputusannya. Hingga kesempatan itu datang… Seorang pria tua misterius mengatakan dia bisa mewujudkan keinginan Shella. Ia kembali ke masa lalu. Akhirnya Shella memutuskan mengubah hidupnya yang monoton, memperbaiki ekonomi keluarganya, dan menemukan kekasih yang tepat untuknya. Tapi, apakah sesungguhnya Shella berhasil mengubah hidupnya menjadi lebih baik? Atau justru semakin berantakan? Detail Buku: Judul: Memutar Ulang Waktu Penulis: Gabriella Chandra Penerbit: Gramedia Pustaka Utama ISBN: 978-602-03-1533-1 Baca-Download: Google Drive

Waffen SS Pasukan Elit Pengawal Hitler

Image
Sebuah  pasukan  elite  yang  berkekuatan  hampir  satu  juta  orang  di  bawah  Reichsführer  SS  Heinrich Himmler,  Waffen-SS  (SS  Bersenjata)  memiliki  banyak kontradiksi.  Dihukum  oleh  Mahkamah  Militer  Internasional  di  Nürenberg  sebagai  sebuah  bagian  integral  dari SS  (Schutzstaffel,  Regu  Pengawal)  Nazi  serta  sebagai  sebuah  organisasi  kriminal  yang  bertanggung  jawab  atas tindak  kejahatan  perang  dan  kejahatan  terhadap  kemanusiaan,  tetapi  bekas  prajurit  Waffen-SS  maupun  para pendukungnya  telah  mengklaim,  dalam  kata-kata  yang disampaikan  pada  tahun  1953  kepada  Kanselir  Jerman (Barat)  Konrad  Adenauer,  bahwa  mereka  ”soldaten  wie die anderen auch” (”hanya prajurit biasa seperti yang lainnya”). Para  perwira  senior  Waffen-SS,  seperti  bekas SS-Oberstgruppenführer  Paul  Hausser  dan  SSObergruppenführer  Felix  Steiner,  membela  Waffen-SS lewat  tulisan-tulisan  polemik  mereka.  Dalam  bukunya yang  berjudul  Waffen-SS im Einsatz 

Baju Bulan Seuntai Puisi Pilihan Joko Pinurbo

Image
Joko  Pinurbo  mempunyai  tempat  tersendiri  dalam  hati pembaca  sastra  Indonesia  karena  cara  berpuisinya  yang unik.  Puisinya  tampak  sederhana,  namun  sarat  makna;  di sana-sini  mengandung  humor  dan  ironi  yang  menyentuh absurditas hidup sehari-hari. Karya-karya  penyair  yang  dikenal  dengan  panggilan Jokpin  ini  menarik  perhatian  antara  lain  karena  banyak menyajikan renungan yang intens mengenai tubuh. Dalam puisi-puisinya tubuh bisa menjelma menjadi berbagai meta- for yang menawarkan berbagai kemungkinan makna. Seperti  tampak  kuat  dalam  buku  ini,  puisi  Jokpin juga  banyak  berkisah  mengenai  hubungan  manusia.  “Joko melihat  perilaku  manusia  melalui  hubungan  anak-ibu, anak-ayah,  anak-ibu-ayah.  Hubungan  itu  diangkat  tidak semata  dalam  konteks  psikologis  dan  hubungan  darah.  Ia memainkan  banyak  metafor  untuk  membolak-balik  pola hubungan itu. ... Ia mampu mengolah sudut pandang anak dengan  permainan  waktu  yang  memikat.”  (Tempo,

A Bridge of Birds karya Antoine Audouard

Image
Andre Garnier mendapat kabar dari seseorang bahwa ayahnya akan segera pulang ke rumahnya. Esok harinya, sebuah ambulans tiba, membawa sesosok pria tua penyakitan yang tak lain adalah ayahnya, Pierre Garnier. Tak lama tinggal di rumah putranya, Pierre akhirnya meninggal lantaran penyakit Alzheimer akut yang dideritanya. Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, Pierre melontarkan kalimat misterius kepada Andre: “Ada yang ingin kukatakan.” Penasaran atas kalimat terakhir ayahnya, Andre-setelah mendapat informasi dari teman ayahnya kemudian pergi ke Vietnam guna menyelidiki kehidupan sang ayah kala menjalani dinas militer sebagai tentara Prancis. Ia pun terlibat dalam suatu pencarian yang melelahkan. Dan, di ujung episode petualangan personal dan historisnya, Andre menemukan inspirasi bagi terbangunnya “jembatan burung” (ikatan) antara dirinya dan ayah kandungnya, antara masa lalu dan masa kini, antara Timur dan Barat. Karya berlatar perang Vietnam ini menyuguhkan narasi perihal naik-turun

Kicau Kacau - Curahan Hati Penulis Galau karya Indra Herlambang

Image
Mari berandai-andai... Jika Indra Herlambang adalah seekor burung, termasuk jenis burung apakah dia? Djenar Maesa Ayu: Burung Cucakrowo. Kalau udah berkicau nggak bisa berhenti. Untung suaranya bagus. Indra seperti itu. Cerewet. Tapi yang diomongin tetap ada isinya. Jadi selalu enak untuk didengar. Ersamayori: Indra itu burung Kakaktua. Soalnya keren dan merupakan salah satu burung yang paling pandai bicara. Plus, dia sudah saya anggap sebagai kakak. Dan kebetulan sudah tua. Jadi pas, kan? Joko Anwar: Burung Merak. Soalnya dia gagah sekaligus cantik. Raditya Dika: Menurut gue, kalo Indra Herlambang itu burung, maka dia adalah Road Runner! Entah itu burung jenis apa, tapi yang jelas kaya tulisannya Indra: Lincah, cerdas, dan kencang. Beep! Beep! Tentu saja. Indra bukan burung. Satu-satunya kemiripan dia dengan burung adalah kegemarannya untuk berkicau. Di mana saja. Kapan saja. Baik di radio, televisi, panggung, twitter, majalah, bahkan terkadang di saat dia tidur. Buku ini mencoba meng

Angel's Heart karya Luna Torashyngu

Image
Ungkapan ini pas banget untuk Angel. Di saat kariernya sebagai penyanyi remaja mulai naik dan dia punya banyak fans, masalah mulai  mendatanginya.  Mulai  dari  kerepotannya  mengatur waktu antara sekolah dan profesinya sebagai penyanyi, disirikin cewek lain yang merasa kalah populer, dimusuhin teman-teman satu  sekolah  gara-gara  batal  tampil  di  pensi  sekolah,  sampai kerepotan  menghadapi  wartawan  gosip  yang  mencari  tahu tentang  kehidupan  pribadi  dan  masa  lalu  keluarganya.  Semua itu bikin dia stres! Tapi  masalah  Angel  yang  terbesar  adalah  masalah  “hati”. Dia  penasaran  banget  sama  Rivi,  cowok  misterius  di  sekolah yang gayanya kayak preman terminal tapi ternyata pintar main biola.  Cowok  itu  kadang-kadang  bersikap  baik  dan  penuh perhatian pada Angel, tapi nggak jarang juga bikin Angel bete dan kesal setengah mati! Detail Buku: Judul: Angel's Heart Penulis: Luna Torashyngu Penerbit: Gramedia Pustaka Utama ISBN: 978-979-22-9492-7 Baca-Download: G

Hey! You! karya Pelangi Tri Saki

Image
Teriakan dari balkon seberang rumah itu sudah setia menemani hari Zillo sejak bertahun-tahun lalu. Pelakunya? Siapa lagi kalau bukan si bocah upil, Nadira, cewek yang sudah naksir Zillo sejak mereka masih kecil. Dan sekarang si bocah upil itu masuk ke SMA yang sama dengan Zillo! Cewek itu mengintilinya ke mana-mana di hari pertama ospek, nekat nyanyiin lagu romantis yang nggak banget di depan semua anak, merusak reputasi Zillo sebagai ketua OSIS tampan dan terkenal. Tahun terakhir Zillo di SMA berubah jadi neraka! Tapi, apa benar terasa kayak neraka? Kalau semua itu begitu menyebalkan, kenapa Zillo jengkel waktu Nadi ditaksir ketua ekskul karate? Kenapa Zillo kesal waktu sahabatnya sendiri berubah jadi overprotective ke Nadi?  Masa iya dia jatuh cinta sama si bocah upil?!  Terus, gimana kalau ternyata Zillo terlambat jatuh cinta? Detail Buku: Judul: Hey! You! Penulis: Pelangi Tri Saki Penerbit: Gramedia Pustaka Utama ISBN: 978-602-03-1627-7 Baca-Download: Google Drive

Buku Belajar Java Untuk Pemula

Image
Mengapa Java penting untuk dipelajari? Jika ingin melangkah dari awal untuk masuk ke dalam dunia pemrograman masa kini, maka Java merupakan pijakan yang paling tepat. Saat ini, hampir sebagian besar kampus, perguruan tinggi, dan perusahaan dunia menggunakan Java sebagai platform pemrogramannya. Mempelajari Java merupakan investasi masa depan karena di dunia akademisi dan industri, Java sudah menjadi standar dalam dunia pemrograman. Jadi, jika Anda ingin belajar pemrograman Java dari nol, maka buku ini cocok untuk Anda baca. Buku ini mengupas Java benar-benar dari awal sehingga programmer pemula yang baru ingin mencicipi Java tidak akan kesulitan. Buku ini mengupas tentang: Sintaks Dasar Java Variabel, Objek, dan Kelas Tipe Data Tipe-Tipe Modifier Operator-Operator Dasar Kontrol Perulangan Override dalam Java Abstraksi dalam Java Enkapsulasi dalam Java Dan banyak lagi Buku ini ditujukan untuk para pemula. Bagi Anda yang ingin mulai belajar Java, pasti akan merasa cocok membaca buku ini.

Butir-Butir Hikmah Sufi Jilid 2

Image
Buku ini terdiri atas 200 cerita, dikumpulkan dari hikmah-hikmah yang bertebaran di berbagai kitab klasik pesantren, dan sebagian merupakan materi ceramah keagamaan penulis, KH. M.A. Fuad Hasyim. Setelah jilid pertama dan kedua ini, akan menyusul 200 cerita berikutnya pada jilid ketiga. Detail Buku: Judul: Butir-Butir Hikmah Sufi Jilid 2 Penulis: KH. M.A. Fuad Hasyim Penerbit: Pustaka Pesantren ISBN: 979-3381-75-2 Baca-Download: Google Drive

Surat Kepada Kanjeng Nabi - Emha Ainun Nadjib

Image
Di negeri kami ini, umatmu berjumlah terbanyak dari penduduknya. Di negeri ini, kami punya Muhammadiyah, punya NU, Persis, punya ulama-ulama dan MUI, ICMI, punya bank, punya HMI, PMII, IMM, Anshor, Pemuda Muhammadiyah, IPM, PII, pesantren-pesantren, sekolah-sekolah, kelompok-kelompok studi Islam intensif, yayasan-yayasan, mubalig-mubalig, budayawan, seniman, cendekiawan, dan apa saja. Yang tak kami punya hanyalah kesediaan, keberanian, dan kerelaan yang sungguh-sungguh untuk mengikuti jejakmu. *** Demikian tulis Kiai Mbeling-“julukan” budayawan Emha Ainun Nadjib dalam “surat”-nya kepada Kanjeng Nabi Muhammad SAW. Sudah sampai di manakah langkah kita dalam meneladani kiprah Nabi Suci SAW.? Surat kepada Kanjeng Nabi ini lahir dari “kreativitas” Cak Nun yang lain, yang rajin menulis di pelbagai koran dan majalah apa pun. Hampir semua tulisan yang tampil di sini berasal dari koran-koran lokal yang wilayah peredaran nasionalnya tentu tak seberapa jauh apabila dibandingkan dengan misalnya w

Make Over Kamar Kos

Image
Padatnya aktivitas dan ramainya lalu lintas menawarkan sebuah alternatif lain untuk bermukim dan bertempat tinggal di kota-kota besar Indonesia, yakni menyewa kamar kos. Rumah yang khusus dibangun atau rumah pribadi yang kemudian menyewakan kamarnya sebagai kamar kos kini tampak menjamur di lokasi yang dekat dengan pusat pendidikan dan perkantoran. Banyak yang lebih memilih hanya menyewa kamar dengan berbagai pertimbangan, salah satunya agar lebih dekat dengan tempat beraktivitas. Sayangnya, sebagian besar kamar yang disewakan, bahkan rumah yang dirancang khusus sebagai rumah kos, hanya memperhatikan faktor keekonomisan atau kurang mempertimbangkan dasar-dasar dalam merancang hunian yang baik, seperti aspek-aspek yang dapat meningkatkan kenyamanan penghuni. Sebut saja soal ukuran kamar, sirkulasi udara, pencahayaan, ruang simpan, serta fasilitas yang dapat menunjang aktivitas di dalam kamar yang umumnya terbatas sekali luasnya. Hal inilah yang coba diatasi dan ditawarkan oleh tim desai

Jenghis Khan Legenda Sang Penakluk dari Mongolia

Image
“Di kalangan yang meminati studi tentang Mongol dan Asia umumnya (terutama China), Man adalah sejarawan dan penulis yang dihormati. Buku- buku yang dia tulis… dipuji karena penulisannya menjalinkan masa lalu lewat riset pustaka saksama dengan kenyataan in situ hari ini di mana peristiwa sejarahnya terjadi. Boleh dibilang, di tangan Man, fakta sejarah tetap dingin dan rigid, tapi peristiwa yang mengiringinya menjadi hidup dan berwarna. Buku ini ditulis dengan pendekatan yang kurang lebih sama. Man memang menjadikan Sejarah Rahasia Bangsa Mongol sebagai rujukan utama, namun juga ditopang sejumlah literatur kredibel, termasuk riset terakhir pemetaan DNA yang tersebar di seluruh Eurasia. Dan yang terpenting: napak-tilasnya menelusuri jejak Temujin dari bayi yang lahir dengan segumpal darah di tangan, menjadi Jenghis Khan, hingga kematian dan makamnya yang tetap jadi misteri. … Keunggulan Man terletak pada pilihan gaya penulisan yang membuat buku ini sama indahnya dengan sejarah Nabi Muhamm